Senin, 09 September 2019

LAB 56 Virtual AP & Wireless Router Gateway

Jika pada konfigurasi router biasanya kita menggunakan interface ethernet yang mengarah ke internet. Sedangkan pada router gateway kali ini menggunakan interface yang mengarah ke wlan dan kemudian client akan terhubung ke virtual ap yang dibuat.
Berikut adalah runtutan konfigurasinya
1. Buat wlannya terlebih dahulu dengan membuka menu wireless dan klik wireless interface kemudian enable kan dengan cara klik wlannya dan klik centang pada atasnya.
2. Kemudian klik dua kali dan setting mode nya menjadi station.


3. Kemudian klik scan untuk mencari SSID yang akan dijadikan pemancar.
4. Setelah itu klik start dan pilih SSID yang ingin dijadikan pemancar. 
5. Lalu, tambahkan virtual ap dengan klik add pada interface wlan 1.



6. Kemudian pilih mode ap bridge dengan ssid nya terserah kalian. Dan untuk keamanan nya bisa di setting maupun tidak.


7. Setelah itu buat bridge
8. Kemudian klik port pada interface nya pilih wlan 1 dan bridge nya pilih bridge 1
9. Lalu, buat new bridge lagi dengan port interface wlan 2, bridge nya tetap bridge 1.
Kemudian klik apply dan muncul tanda RS maka artinya konfigurasi yang kita buat telah berjalan.

Minggu, 08 September 2019

LAB 55 Downgrade Pada Mikrotik

 Downgrade dilakukan untuk kembali menggunakan versi terdahulu dengan berbagai tujuan. Misal kita merasakan tidak nyaman dengan tampilan versi baru dan sedangkan pembaruannya hanya pada tampilannya saja atau bisa juga menu yang versi lama lebih mudah ditemukan. 
Cara melakukan downgrade cukup mudah dilakukan. Langkah-langkajnya adalah sebagai berikut:
Tinggal klik downgrade pada package yang dipilih.

Sabtu, 07 September 2019

LAB 54 Routing 2 Routers


Routing adalah pengenalan jaringan yang berbeda. Lantas bagaimana jaringan yang sama? Dikatakan satu jaringan jika network nya sama meski prefix nya berbeda.
Berikut adalah contoh topologinya. Dimana yang dapat diartikan bahwa jika Pc1 ingin bisa koneksi ke Pc2 maka harus menggunakan Ip Route sebagai gateway nya dan dengan ip tujuannya Network Pc2. Perlu diingat dalam pengisian gateway bisa melalui interface yang terhubung atau menggunakan Ip.

Berikut adalah langkah-langkah konfigurasi routing 2 router.
1. Pertama anda harus membuat Ip client dengan rule seperti dibawah.



2. Dan kemudian membuat Ip router gateway yang nantinya untuk memperkenalkan ip pc 1 ke pc 2.


3.  Setelah itu ke Dhcp server dan klik dhcp setup dan interface nya pilih ether 2.


3. Begitupun untuk ether 3 nya juga lakukan hal yang sama.


4. Kemudian pada ip route ketikan ip tujuan dengan gateway nya. Jika misal setingan ini pc 1 maka ketikan ip tujuan pc 2 dengan gateway ip route ether 3


Lakukan hal yang sama pada router 2 namun beda jaringan.
Setelah itu untuk pengecekan, yang pertama kita pastikan router bisa ping ke pc.

Sudah bisa pastikan juga client dapat ping ke ip route.

 Jika pc 1 bisa ping ke router 1 maka coba lakukan ping ke pc 2.

 Dan jika pc 1 bisa ping ke pc 2 otomatis pc juga bisa ping ke router 2